Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

12 Cara Mengatasi Laptop/Pc Berjalan Lambat Windows 10

Cara Mengatasi Laptop/Pc Berjalan Lambat Windows 10
Windows 10
Supaya anda bisa menggunakan windows 10 dengan lancar, tentu saja anda harus menggunakan  komputer yang spesifikasinya minimal atau standar untuk windows 10 juga.
Jika spesifikasi komputer atau Laptop nya di bawah standar windows 10, tentu saja dapat mengakibatkan sistem menjadi lambat atau lemot.
Spek yang standar saja terkadang sering terjadi problem, apalagi spesifikasi di bawah standar. 
Untungnya ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi dan memperbaiki windows 10 yang berjalan lambat pada komputer dan ada kemungkinan untuk meningkatkan kecepatan pada komputer. Cara-caranya yaitu sebagai berikut:

12 Cara Mengatasi Laptop/Pc Berjalan Lambat Windows10 

1. Men Disabled Aplikasi yang berjalan disaat Startup

Aplikasi Startup ini adalah aplikasi yang dimulai bersamaan dengan berjalannya sistem operasi. Kemungkinan Komputer yang berjalan lambat disebabkan oleh banyaknya daftar program startup. Aplikasi yang berjalan disaat startup ini menurunkan kinerja perangkat dan memperlambat proses boot. 
Untuk mencari dan menonaktifkan program disaat startup, yaitu dengan cara
  • klik kanan pada task bar kemudian pilh Task Manager.
  • Di Task Manager, klik tab Startup untuk melihat applikasi apa saja yang berjalan disaat startup. 
  • Pilih applikasi yang ingin di disable, kemudian klik kanan dan pilih Disable

2. Hidupkan Opsi Fast Start-up

Opsi Fast Startup membantu memulai start-up laptop/komputer menjadi lebih cepat.
Pada saat startup, file master dimuat kembali ke dalam RAM yang mempercepat proses manifold. 
Ikuti cara ini untuk mengaktifkan opsi Fast Startup di Windows 10:
  • Klik kanan Start> pilih Control Panel
  • Klik Hardware and Sound dan anda bisa melihat di bawah menu Power Options
  • Klik Change What the Power Button do
  • Klik Change Setting that are Currently Unavailable
  • Checklist kotak di sebelah Turn on fast startup (direkomendasikan)
  • Klik tombol Simpan 

3. Nonaktifkan Aplikasi Latar Belakang

Applikasi yang berjalan dilatar belakang memakan banyak sumber daya, membuat komputer cepat panas, dan dapat mengurangi kinerja komputer secara keseluruhan. 
Oleh karna itu, sangat perlu untuk menonaktifkan applikasi yang berjalan di latar belakang untuk mempercepat Windows 10.  Anda bisa memulai aplikasi-aplikasi tersebut secara manual tanpa harus mengaktifkannya di latar belakang.
Aplikasi Latar Belakang

Untuk menonaktifkan applikasi yang berjalan di Latar belakang, Ikuti cara-cara berikut:
  • Klik kanan start dan pilih setting
  • Klik Privacy, di bagian bawah privacy - klik Background Apps
  • Disana akan terlihat semua applikasi yang aktif di latar belakang,
  • Silahkan pilih aplikasi yang ingin adan nonaktifkan

4. Uninstall Software/Aplikasi yang tidak berguna

Salah satu penyebab terbesar yang memperlambat sistem berbasis Windows adalah perangkat lunak yang terinstall di komputer. seluruh Applikasi-applikasi ini menghabiskan banyak ruang penyimpanan  dan memori sehingga mempengaruhi applikasi lain untuk bekerja secara normal.
Untuk meningkatkan kinerja sistem, jangan menginstal applikasi yang jarang digunakan atau aplikasi yang tidak penting. 
Copot atau uninstall aplikasi yang terpasang tapi jarang digunakan atau aplikasi yang tidak penting.  Cara untuk Uninstall aplikasi di komputer yaitu ikuti langkah-langkah berikut:
  • Klik Start> Control Panel
  • Pilih Program> Program dan Fitur
  • Pilih Uninstall / Change untuk menghapus program yang tidak diinginkan, satu per satu
  • Ikuti petunjuk di kotak dialog uninstall untuk menghapus instalasi perangkat lunak

5. Matikan Windows Tips

Fitur Windows Tips di Windows 10 ini memang sangat berguna untuk pemula, tujuannya adalah untuk memahami sistem dan untuk menghindari perubahan konfigurasi yang tidak perlu.
Namun, bagi user yang sudah berpengalaman, rasanya tidak perlu untuk mengaktifkan fitur ini. Menonaktifkan fitur ini dapat membantu memaksimalkan kinerja laptop/komputer anda
Untuk mematikan fitur tips Windows 10 yaitu dengan cara:
  • Pilih tombol Start, pergi ke Settings
  • Pilih System 
  • Pilih Notifications & Action
  • Kemudian matikan Windows tips dan Notifikasi yang tidak anda diperlukan.

6. Matikan Fitur Windows yang tidak digunakan

Windows 10 menghadirkan sangat banyak fitur opsional seperti .NET, PowerShell, Telnet, dan banyak lagi, yang mungkin berguna atau tidak berguna bagi Anda, namun applikasi tersebut menghabiskan banyak memori dan ruang disk. 
Jikalau ada fitur Windows yang tidak perlu Anda gunakan, lebih baik matikan untuk membuat Windows 10 anda lebih cepat. Langkah-langkahnya yaitu:
  • Tekan Windows + X dan 
  • Pilih Apps And Features
  • Nanti akan ada muncul jendela baru Apps and Features
  • Disana anda bisa memilih applikasi mana saja yang harus dinonaktifkan
  • Klik Ok

7. Disabled Indeks Pencarian/ Search index 

Indeks pencarian atau search index dapat meningkatkan kecepatan pencarian di Windows 10. Namun, karena berjalan di latar belakang dan menggunakan banyak memori sehingga memperlambat kinerja sistem. 
Oleh karena itu jika anda jarang menggunakan Search di windows 10, ada baiknya untuk menonaktifkan search index. Caranya yaitu: 
  • Klik kanan Start> Computer Management 
  • Klik dua kali pada Service and Application> Service 
  • Dalam daftar service, cari Windows Search dan klik dua kali 
  • Untuk jenis Startup, pilih Manual atau Disable lalu klik tombol OK untuk menyimpan perubahan.

8. Nonaktifkan Fitur Sinkronisasi 

Windows 10 menyediakan layanan sinkronisasi yang bertujuan untuk menyinkronkan data penggunal seperti kata sandi, pengaturan browser, preferensi sistem dan bahasa, dll, dengan menggunakan akun Microsoft yang Anda miliki. 
Sebenarnya fitur ini cukup membantu menyimpan data-data secara online. Namun fitur ini menggunakan banyak resource/sumber daya sistem dan bandwidth koneksi internet.
Jika Sinkronisasi ini dirasa tidak terlalu penting, anda bisa menonaktifkannya melalui langkah-langkah berikut ini: 
  • Klik Start> Settings> Akun Option 
  • Di panel kiri, pilih opsi Setting sinkronisasi
  • Matikan pengaturan Sync 

9. Delete Ekstensi dan Add-on yang tidak perlu di Browser

Ekstensi dan add-on yang terpasang pada browser menurunkan kinerja Komputer. Nonaktifkan Add-on dan ektensi yang tidak perlu dan tidak anda digunakan.
Jika anda menggunakan browser Google Chrome, untuk menghapus ekstensinya yaitu dengan cara:
  • Klik icon titik 3 di pojok kanan atas
  • Pilih More Tool> Ekstension
  • Uncheck ekstensi yang akan dinonaktifkan sementara atau klik ikon recyle bin untuk menghapus ekstensi tersebut
Jika menggunakan Mozilla Firefox, ikuti langkah-langkah berikut:
  • Klik icon titik 3 di pojok kanan atas jendela browser
  • Pilih Add-ons 
  • Pilih Ekstensi 
  • Klik tombol Nonaktifkan untuk add-on yang mau Anda nonaktifkan sementara atau klik tombol Hapus untuk menghapusnya.

10. Disk Clean Up/Bersihkan Harddisk

Seiring berjalannya waktu dan intensitas pemakain komputer, lama kelamaan komputer akan dipenuhi oleh data tidak berguna atau file sampah. Anda perlu untuk melakukan Disk clean up mencari file-file yang tidak penting dan menghapusnya.
Untuk menjalankan Disk Cleanup dan mengosongkan ruang di sistem Anda, lakukan cara-cara berikut:
  • Klik Start > File Explorer > This PC/my komputer
  • Klik kanan Local Disk (C :) lalu pilih Properties 
  • Di tab general cari dan klik Disk Clean up
  • Tunggu beberapa saat sampai sistem selesai melakukan scan
  • Setelah selesai memindai/scan. disana akan terlihat file-file yang bisa dihapus. Pilih kategori file yang ingin Anda hapus dan klik OK untuk menghapusnya

11. Disk Defragment

Kegunaan Disk Defragmen yaitu untuk membersihkan hard disk dari fragmentasi, dan menggabungkan fragmen untuk membuat data berurutan pada disk untuk mempercepat operasi. Selain itu, mendefrag drive secara teratur dapat meningkatkan kinerja dan meningkatkan umur sistem Anda.
Untuk mendefrag dan menjaga hard drive tetap sehat dan efisien, lakukan cara-cara berikut:
  • Klik Start> file Explorer
  • Pilih Lokal Disk (C :) kemudian klik kanan dan pilih Properties
  • Klik tab tools, pilih dan klik Optimize dan defragment
  • Pilih drive, satu per satu, lalu klik tombol Optimize untuk melakukan defrag pada semua drive hard disk

12. Mengoptimalkan Memori Virtual

Ram yang rendah adalah salah satu masalah yang menyebabkan windows 10 berjalan lambat di Laptop/komputer anda. Virtual memory adalah salah satu solusi untuk mengoptimalkan kinerja windows 10 anda.
Sebetulnya Windows 10 sudah mengelola pengaturan ini secara otomatis, namun jika anda mengaturnya secara manual bisa memberikan hasil yang jauh lebih baik.
Langkah-langkah untuk mengoptimalkan Memory virtual yaitu:
  • Klik Start, pilih Control Panel dan kemudian 
  • Pilih opsi System and Security
  • Klik Sistem 
  • Pilih opsi Advanced System Setting
  • Di jendela baru, klik tab Advanced 
  • Kemudian klik tombol Settings di bawah Performance
  • Pilih tab Advanced dan klik tombol Change di bawah Virtual Memory
  • Hapus centang secara otomatis untuk mengatur ukuran file halaman untuk semua drive
  • Pilih drive C: kemudian klik tombol Custom Size
  • Atur Initial size (MB) ke ukuran RAM laptop/komputer Anda
  • Maximum size (MB) untuk menggandakan ukuran RAM (misalnya, jika ukuran RAM 4GB, atur Initial size menjadi 4000 MB dan ukuran maksimum hingga 8000 MB)
  • Klik tombol Set lalu OK (dan restart ulang komputer anda)
Terakhir sebagai penutup, jika cara-cara untuk memperbaiki kinerja laptop agar tidak lagi berjalan lambat diatas sudah anda lakukan, namun tidak ada perubahan yang berarti maka kemungkinan besar Laptop atau komputer anda speknya memang tidak kuat untuk menggunakan Sistem Operasi Windows 10.

Posting Komentar untuk "12 Cara Mengatasi Laptop/Pc Berjalan Lambat Windows 10 "